- Peserta terdiri dari dua kategori, berdasarkan umur. Kategori remaja (usia 15-19 tahun) dan Kategori Dewasa Muda (usia 20-24 tahun). Peserta adalah Warga Negara Indonesia dan wajib mencantumkan kategori yang diikuti.
- Penulisan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
- Tema tulisan mengenai “ Kependudukan di Indonesia “, dengan target pembaca sesuai dengan kategori yang dipilih.
- Tulisan terpasang pada Blog dengan segala variasi rubrik, serta tampilan artistik dan kemudahan mengakses. Diharapkan tulisan mencakup persoalan Pendidikan Kependudukan dan solusi yang ditawarkan.
- Penilaian meliputi cara penulisan dengan bahasa Indonesia sesuai dengan Ejaan yang Disempurnakan, Sistematika Penyampaian, serta Ide Kreatif yang dikemukakan. Terutama bentuk visual, tampilan, baik dengan gambar ilustrasi maupun foto terkait. Termasuk interaksi dengan pengguna.
- Lomba diadakan sejak diumumkan dan alamat Blog dikirimkan, bisa lewat email atau per pos ke pihak Arswendo Atmowiloto (Atmochademas@yahoo.com / sonywibisonoaja@gmail.com) , Jl. M. Saidi 34A, Petukangan Selatan – Jakarta 12270, paling lambat diterima tanggal 01 Agustus 2013.
- Tim penilai pusat akan menyeleksi Blog peserta untuk penetapan 10 besar terbaik dari 33 provinsi. Dari 10 besar terbaik akan diundang ke Jakarta pada tanggal 14 Agustus 2013 untuk mengikuti lomba penetapan pemenang I, II dan III tingkat nasional (biaya transport dian akomodasi peserta ditanggung DITPENDUK).
- Lomba tingkat nasional akan diadakan di Jakarta, pada tanggal 15 Agustus 2013.
- Pemenang terbaik tingkat nasional I, II dan III akan diundang untuk mengikuti acara peringatan Hari Kemerdekaan RI 17 Agustus dan mengikuti acara Bapak Presiden dalam Pembacaan Nota Keuangan di Gedung DPR RI bersama para pemenang lomba tingkat nasional dari instansi lain seluruh Indonesia.
- Hadiah bagi para pemenang tingkat nasional adalah : Pemenang I, sebesar Rp. 7.000.000. Pemenang II, sebesar Rp. 5.000.000. Pemenang III, sebesar Rp. 3.000.000.
- Selain menerima hadiah uang, para pemenang juga menerima sertifikat.
- Dalam lomba ini tidak diadakan surat menyurat, dan keputusan Dewan Juri yang diketuai Arswendo Atmowiloto, tak dapat diganggu gugat.
- Penilaian dilakukan secara keseluruhan, in toto, dengan nilai akhir antara 30-90.
- Unsur-unsur yang dinilai sebagai alat bantu.
- Prosentasi bobot pada : ORISINALITAS (40%), TAMPILAN DAN VARIASI RUBRIK (40%); termasuk di dalamnya desain grafis dan kesesuaian rubrik dan tema dan INTERAKSI DENGAN PENGUNJUNG BLOG (20%).